Selasa, 23 Agustus 2016 |

Ulasan Ephemera


Berawal dari link blog ceritahimsa.com yang di post oleh seorang teman di facebooknya membuatku tertarik untuk membaca semua tulisan-tulisan Mba Himsa yang ada disana. Hingga akhirnya kutemukan Ephemera, dengan membaca sedikit saja ulasan buku itu membuatku berkata dalam hati “ini mah gue banget”. Maka saat PO tanpa ragu saya langsung memesan 4 buku sekaligus (dengan membujuk teman agar mau beli juga.hhe).

Yang special dari Ephemera adalah penuturan bahasa yang sederhana namun mendalam (dari hati banget), setiap kisah yang dituturkan dibuku ini bisa dikatakan BUKAN CERITA CINTA BIASA kenapa?... karena di setiap cerita pasti terdapat pesan moral dan hikmah yang luar biasa, salahsatu hikmah terbesar yang dapat saya simpulkan dari buku ini adalah “seindah-indahnya cinta adalah mencintai-Nya dengan meyakini seutuhnya bahwa setiap rasa ; kagum, jatuh cinta, rindu, cemburu, berharap, nyesek dan patah hati semuanya hanya sementara. So, dekati saja Dia maka setiap rasa itu ujungnya pasti indah” :-)

Beberapa kutipan yang paling berkesan dari buku ini (untukku yang dalam masa penantian), “hilang + ikhlas = kembali. Entah dengan bentuk yang sama atau bahkan lebih baik” kutipan ini semakin meneguhkan hatiku untuk mengikhlaskan dia yang pernah mengisi ruang hati ”karena cinta yang tak menyatu barangkali bukan cinta” maka “bisa jadi perasaanmu justru menjadi penghalangmu bertemu dengan jodoh sejatimu”. Semoga tak berapa lama jodoh sejatiku bisa segera hadir.Aamiin... Terima kasih Ephemera. :-)

0 komentar:

Posting Komentar